Cooling System Polsek Kandis Sambangi Jemaat Gereja Beri Pesan Pilkada Damai

Kamis, 21 November 2024 | 13:25:00 WIB

KANDIS (Cakrabangsa.com) - Menjelang Pilkada 2024, Polsek Kandis Polres Siak melaksanakan kegiatan Cooling System di Gereja GPdI (Gereja Pantekosta di Indonesia) Imanuel, Kecamatan Kandis, Kabupaten Siak, Rabu (20/11/2024) Kegiatan ini dalam rangka memberikan imbauan kamtibmas jelang Pilkada 2024.

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K, dalam upaya menciptakan suasana aman dan kondusif selama tahapan Pilkada 2024.

Kapolres Siak AKBP ASEP SUJARWADI S.I.K, M.S.I Melalui
Kapolsek Kandis Kompol David Richardo, S.I.K Menjelaskan, Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kemitraan antara Polri dan masyarakat, khususnya jemaat Gereja Pantekosta di Indonesia Imanuel Kandis. Pada kesempatan ini, Kapolsek menyampaikan pentingnya menjaga ketenangan dan stabilitas keamanan selama proses Pilkada.

"Kami mengimbau kepada para jemaat agar tidak terpecah belah hanya karena perbedaan pilihan politik. Siapapun yang nantinya terpilih secara demokratis, hendaknya didukung demi kebaikan bersama," ujar Kompol David.

Melalui kegiatan ini, diharapkan Polri dapat terus menjalin kemitraan yang baik dengan masyarakat, khususnya dalam rangka menjaga situasi keamanan dan ketertiban di wilayah kecamatan Kandis.

Selain itu, kehadiran Polri di tengah masyarakat juga diharapkan mampu membangun kepercayaan publik serta mendorong partisipasi aktif masyarakat dalam memelihara keamanan dan ketertiban selama masa Pilkada.

Terkini